Buku ini menjelaskan berbagai aspek sertifikasi halal secara komprehensif, memaparkan materi kajian hukum Islam, hukum nasional Indonesia, dan instrumen hukum internasional, termasuk best practice di lapangan. Sangat disarankan sebagai referensi mahasiswa fakultas hukum, mata kuliah Hukum Ekonomi, Hukum Ekonomi Islam, Hukum Ekonomi Internasional, Hukum Dagang Internasional, dan Hukum Perjanjian Internasional, juga stakeholder pengambil kebijakan terkait sertifikasi halal dan/atau produk halal nasional. Di dalamnya mencakup: Aspek pertimbangan halal dan haram sesuai syariah, regulasi, serta praktik secara nasional maupun internasional dan pentingnya pengakuan sertifikasi halal internasional dalam hukum perdagangan internasional. Buku ini juga sebagai perwujudan cetak biru kebijakan pengembangan ekonomi dan keuangan syariah Bank Indonesia, khususnya pilar ketiga yaitu riset, asesmen, dan edukasi.
Penulis: Renny Supriyatni, Deviana, Huala Adolf, Helza Nova Lita, Shandy Primandasetio, Helitha Novianty Muchtar.
Disusun oleh Bank Indonesia bekerjasama dengan Fakultas Hukum Universitas Padjajaran.
Penerbit: Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah – Bank Indonesia
